Mulai Menurun, Dari 19 Sampel Swab Terkonfirmasi 3 Tambahan Positif Di NTB

oleh -35 Dilihat
oleh

Mataram, Nuansantb.net- Penyebaran coroa virus Desease 19 (Covid-19) di NTB mulai menurun, dari 19 sampel Swab yang diperiksa terkonfirmasi hanya 3 sampel positif corona virus artinya pada hari Rabu (29/04/2020) hanya ada penambahan tiga kasus baru saja dan semuanya dari klaster Goa.

Dalam rilis yang ditandatangani Ketua Harian Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Prov NTB Lalu Gita Ariadi mengatakan telah memeriksa 19 sampel di Laboratorium RSUD Provinsi NTB. Hasil 16 sampel negatif dan 3 (tiga) sampel kasus baru positif Covid-19, yakni sebagai berikut :

Pasien nomor 228, an Tn. J, laki-laki, usia 32 tahun, penduduk Kelurahan Pejeruk, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. Pasien pernah melakukan perjalanan ke Gowa Makassar. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 tidak pernah. Saat ini menjalani karantina terpusat di Kota Mataram dengan kondisi baik

iklan

Pasien nomor 229, an. Tn. S, laki-laki, usia 57 tahun, penduduk Kelurahan Cakranegara Barat, Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram. Pasien pernah melakukan perjalanan ke Gowa Makassar. Riwayat kontak dengan orang yang sakit Covid-19 tidak pernah. Saat ini menjalani karantina terpusat di Kota Mataram dengan kondisi baik.

Pasien nomor 230, an. Tn. S, laki-laki, usia 33 tahun, penduduk Kelurahan Pagutan, Kecamatan Mataram, Kota Mataram. Pasien pernah melakukan perjalanan ke Gowa Makassar. Riwayat kontak dengan orang sakit Covid-19 tidak pernah. Saat ini menjalanikarantina terpusat di Kota Mataram dengan kondisi baik.

Selain adanya kasus baru, hari ini juga terdapat 1 (satu) orang yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 setelah pemeriksaan laboratorium swab dua kali dan keduanya negatif. Pasien itu adalah Pasien nomor 41, an. Ny. Z, perempuan, usia 63 tahun, penduduk Kecamatan Mpunda, Kota Bima.

Dengan adanya tambahan 3 (tiga) kasus baru terkonfirmasi positif, 1 (satu) tambahan kasus sembuh baru, dan tidak ada kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini (29/4/2020) sebanyak 230 orang. Rinciannya 31 orang sudah sembuh, 4 (empat) meninggal dunia, serta 195 orang masih positif dan dalam keadaan baik.

Untuk mencegah penularan dan deteksi dini penularan Covid-19, petugas kesehatan tetap melakukan Contact Tracing terhadap semua orang yang pernah kontak dengan yang terkonfirmasi positif. (Nuansa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.