Sumbawa Besar, NuansaNTB.id- Musibah kebakaran yang menghanguskan 25 rumah di Desa Tangkampulit, Dusun Musuk, Kecamatan Batu Lanteh pada hari Senin 29 Mei 2023 kemaren mendapat simpati dari berbagai pihak terutama dari Pemerintah Desa Batu Rotok.
“Alhamdulillah, berkat kerjasama dan kekompakan masyarakat, kejadian kebakaran di Dusun Musuk kemaren, Desa Batu Rotok menurunkan 300 lebih warga untuk membantu memadamkan api,” ujar Kepala urusan umum/kaur umum Pemdes Batu Rotok, Ardiyan, Rabu (01/06).
Berkat gotong royong dan kekompakan terorganisir tersebut, api berhasil dipadamkan. Sementara warga yang lain di hari kejadian itu langsung bergerak mengumpulkan bantuan yang bisa disalurkan segera.
“Adapun bantuan yang terkumpul dari warga Desa Batu Rotok ada sebanyak 2 ton beras. Kemudian pakaian layak pakai 25 karung besar, tikar, piring, dan kebutuhan mendesak lainnya yang ada di Desa Batu Rotok,” terang Ardiyan.
Setelah barang barang terkumpul, Tim dari Pemerintah Desa bersama warga langsung turun menyerahkan bantuan ke Dusun Musuk menggunakan armada truk sampai ke desa tangkampulit dan dilanjutkan menggunakan hartop karena persolan jalan yang tidak bisa di akses menggunakan truk sampai ke lokasi kebakaran.
“Tidak hanya di hari pertama saja kami bergerak membawa membantu hingga hari inipun, bantuan yang terkumpul dari beberapa Dusun seperti Dusun Kaduk, Mekar Sari, Buim Pelas dan Sampar Kuang Rea juga terus disalurkan melalui Pemerintah Desa Batu Rotok.
“Kami Pemdes Batu Rotok turut empati atas duka yang mendalam akibat kejadian tersebut dan ucapan terimakasih kepada masyarakat Batu Rotok yang ikut turut andil memberikan sumbangan tenaga, pikiran serta materinya untuk saudara kita yang tertimpa musibah,” pungkasnya. (Nuansa)