Lapas Sumbawa Peringati Isra’ Mi’raj, Ketua MUI Berikan Tausyiah Wabin

oleh -879 Dilihat
oleh

Sumbawa Besar, NuansaNTB.id- Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar di bawah naungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan NTB menggelar peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah bertempat di Masjid At-Taubah Lapas Sumbawa Besar, Jumat (31/01).

Kegiatan ini diikuti oleh petugas dan Warga Binaan (Wabin) Lapas Sumbawa Besar serta dihadiri oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sumbawa Ustad Syukri Rahmat, S.Ag sekaligus memberikan tausyiah keagamaan.

Dalam tausyiahnya, Ustad Syukri menyampaikan bahwa Isra’ Mi’raj merupakan peristiwa penting bagi Umat Islam yang mana Nabi Muhammad SAW menerima perintah untuk melaksanakan sholat langsung dari Allah Swt serta Ibadah sholat dalam keyakinan Islam menjadi hal yang sangat utama karena akan melindungi diri dari hal-hal tidak baik.

iklan

Kalapas Sumbawa Besar, Purniawal menyampaikan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW ini menjadi momentum untuk mengingat peristiwa spiritual yang dialami Nabi Muhammad SAW. Kalapas juga menegaskan agar seluruh warga binaan dapat meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW dalam beribadah kepada Allah SWT.

Harapannya, dengan diselenggarakannya kegiatan ini dapat menginspirasi warga binaan untuk senantiasa mengambil hikmah dan pelajaran dari Peristiwa Mulia Perjalanan Spiritual Nabi Muhammad SAW serta dapat meningkatkan kesadaran untuk beribadah dan memperbaiki diri selama menjalani proses pembinaan di dalam lapas. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.