Sumbawa Besar, NuansaNTB.id- Guna menanamkan kedisiplinan anggota dalam menjaga kebersihan lingkungan khususnya di sekitar tempat kerja.

Kapolsek Rhee Iptu Harirustaman, SH,. memimpin langsung kegiatan bersih-bersih atau kurve yang dilakukan bersama personil Polsek di lingkungan Mapolsek Rhee, Selasa (06/02/2024).

“Alhamdulillah, hari ini kami bersama anggota Polsek Rhee melaksanakan kegiatan bersih-bersih lingkungan Mapolsek dengan memungut dan menyapu sampah yang berserakan akibat terbawa air hujan, membabat rumput-rumput yang tumbuh secara liar di sekitar lingkungan Mapolsek,” ujar Kapolsek Rhee.

Kegiatan ini kata Iptu Harirustaman, selain untuk menanamkan kedisiplinan terhadap diri pribadi dan anggota juga untuk menjaga kebersihan lingkungan apalagi sekarang masih musim penghujan.

“Kedisiplinan dan kekompakan anggota sangat penting kita jaga, begitu juga dengan kebersihan diri dan lingkungan. Jiwa dan lingkungan yang bersih pasti akan tercipta rasa nyaman khususnya pada saat melakukan tugas dan terhindar dari penyakit yang disebabkan oleh nyamuk dan lainnya,” ujar Mantan KBO Polres Sumbawa ini.

Adapun kegiatan ini lanjut Kapolsek, selain melibatkan anggota juga dibantu oleh masyarakat sekitar sehingga antara anggota dan warga terjalin silaturahmi yang baik.

“Kegiatan dimulai dari pukul 09.00 hingga 10.00 WITA dan berjalan lancar disertai canda tawa hangat bersama warga,” pungkas Kapolsek. (*)

Sumbawa Besar, NuansaNTB.id- Polsek Rhee Polres Sumbawa berhasil menggagalkan peredaran ratusan botol miras ke Kabupaten Sumbawa sekaligus mengamankan truk pengangkut miras dari Pulau Lombok.

Kapolsek Rhee, Ipda. Hari Rustaman, S.H,. dalam keterangannya kepada media ini mengatakan bahwa ratusan botol miras tersebut diamankan berawal saat personelnya melakukan patroli di kawasan Pantai Gelora, Desa Rhee Loka, Sabtu (03/02/2024).

Saat itu, kata IPDA Hari, personelnya melihat sebuah truk yang mencurigakan. Karena, muatan miras dari truk tersebut dipindahkan ke sebuah mobil pickup.

“Kedua kendaraan beserta muatannya kemudian diamankan di Polsek Rhee oleh personel kami,” ujar Hari.

Setelah diperiksa, kendaraan tersebut mengangkut sekitar 360 botol miras jenis bir yang dikemas dalam doz. Berdasarkan hasil pemeriksaan sopir kendaraan tersebut, miras tersebut berasal dari Kota Mataram. Rencananya, miras itu akan diedarkan di Kabupaten Sumbawa.

“Baik sopir maupun barang bukti sudah kami amankan di Polsek Rhee. Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Brata 2024. Guna menjaga keamanan dan kondusifitas daerah menjelang pemungutan suara 2024,” pungkasnya. (*)

Tidak Ada Postingan Lagi.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.